Selasa, 29 Maret 2016

Belajar Mengenal Scale dan Tangga Nada



Dalam bermusik mengenal Scale dan tangga nada adalah suatu keharusan jika kalian ingin lebih memperdalam sisi musicalitas kalian guys, kalau kalian bermain instrument yang dapat menimbulkan melodi, seperti gitar, piano, bass dll tentu tak akan pernah terlepas dengan yang namanya scale atau tangga nada atau jalur melodi dll. Setau saya musisi gitaris sepertia John Petruci, Jimi Hendrix, Synster Gates terlihat hebat pada saat bermain gitar karena mereka memahami betul Scale yang harus mereka mainkan, ditambah lagi improvisation berdasarkan pengalaman juga sangat berpengaruh permainan gitar mereka juga sih guys

Apasih Scale itu? Scale adalah kumpulan dari beberapa nada yang dipolakan dalam kombinasi wholetones (satu tuts) dan semitones (setengah tuts)

Lalu Tangga Nada sendiri apa? Tangga nada merupakan susunan berjenjang dari nada-nada pokok suatu sistem nada, mulai dari salah satu nada dasar sampai dengan nada oktafnya

Hubungan nya Tangga Nada dengan Scale apa? Agar lebih mudah dipahami coba liat gambar dibawah ini guys
Yang garis garis itu disebut dengan Tangga Nada nya, sedangkan yang dibulat bulatin itu adalah Scale nya guys, jadi kesimpulan nya hampir mirip seperti kertas dan tinta Kertas=Tangga nada sedangkan Tinta=Scale nya

Jenis Jenis dari Scale

Beberapa jenis scale yang akan aku cecar adalah sebagai berikut, dengan patokan scale yang akan saya utarakan adalah dengan nada dasar (Tonal) “G”

1. Pentatonic adalah scale yang terdiri hanya 5 nada & merupakan scale tertua akan tetapi masih banyak di gunakan sampai saat ini.
Scale ini ada dua macam yaitu Mayor & Minor :
– Mayor -> G-A-B-D-E
– Minor -> G-A#-C-D-F

2. Chromatic adalah sebuah scale yang berjarak masing-masing 1/2 nada dan jumlahnya ada 12 nada,  Namun pemakaiannya tergantung pemain itu sendiri (kreativitas player).

3. Diatonic adalah scale yang terdiri dari 7 nada, dan  terbagi juga dalam 7 nada awal (Root) yaitu:
v  Scale Ionian (Mayor Scale) -> G-A-B-C-D-E-F#-G  adalah scale yang biasa di gunakan untuk lagu – lagu- bernuansa riang, scale ini biasa juga di sebut Mayor Scale.
v  Scale Dorian -> A-B-C-D-E-F#-G-A adalah scale yang terbentuk karena “Root” atau nada awal bergeser ke nada ke dua (A), Scale ini termasuk kategori “Minor” namun tidak untuk di sebut minor scale.
v  Scale Phrygiant (Clasick) -> B-C-D-E-F#-G-A-B adalah scale yang mengandung unsur mistik atau sering di sebut Scale padang pasirkarena nadanya yang klasik dan khas, scale ini banyak di gunakan oleh para “ROCKER” dan sebangsanya yang memang cocok karena bernuansa “CADAS”. Musician  yang sering mengunakannya adalah Metallica, Dream Theater, A7X, Muse dan perlu di ketahui pula jika kita menggeser satu nada dari D ke D# maka scale ini kerap di sebut sebagai Harmonic Scale atau Mayor Phrygian (phrygian Modern) karena sudah berganti Cord dari Bm ke B dan sama aja memiliki nilai mistik (CADAS).
v  Scale lydian-> C-D-E-F#-G-A-B-C adalah scale yang termasuk kategori “Mayor”, guitaris yang sering menggunakan sclae ini adalah Paul Gilbert. seperti yang di gunakan dalam single “Technical Difficulties”.
v  Scale Mixolydian -> D-E-F#-G-A-B-C-D juga termasuk kategori “Mayor” & juga Paul Gilbert yang sering memakainya
v  Scale Aeolian (Minor Scale) -> E-F#-G-A-B-C-D-E     ini nih yang sering di sebut sebagai ibu minor paling banyak di pake karena cocok di pake pada semua aliran (Genre), apalagi di Indonesia yang banyak banget lagu bertemakan CINTA karena scale ini mempunyai “soul” cengen atau kesedihan.
v  Scale Locrian (Half-Diminish Scale) F#-G-A-B-C-D-E-F#   kenapa sering dinamakan “Half-Diminish Scale” ?.karena scale ini jika kita ambil “Pentatonic” nya akan menghasilkan scale “Diminished”.

Jenis jenis Tangga Nada Dasar       
         
       Tangga Nada Dasar sangat penting guys dalam bermusik, karena tangga nada dasara hampir mirip seperti patokan ketika saat bermain musik yang harmonis. Jenis jenis Tangga Nada yang umum nya digunakan aku ambil Nada dasar dari C;

1. Tangga Nada Mayor
Pola dan Jarak : 1 – 1 – ½ – 1 – 1 – 1 – ½
Contoh C Mayor : C – D – E – F – G – A – B – C


2. Tangga Nada Minor
Pola dan Jarak : 1 – ½ – 1 – 1 – ½ – 1 – 1
Contoh C Minor : A – B – C – D – E – F – G – A


3. Tangga Nada Pentatonic Mayor
Pola dan Jarak : 1-1-1½-1-1½
Contoh C pentatonic : C-D-E-G-A-C


4. Tangga Nada Pentatonic Minor
Pola dan Jarak : 1½ – 1 – 1 – 1½ – 1
Contoh C pentatonic : C – D# – F – G – A# – C


5. Tangga nada Cm Harmonic
Pola dan Jarak : 1 - ½ - 1 – 1 – ½ – 1– ½ – ½
Contoh Cm Harmonic : C – D – D# – F – G – G# – Bb – C


6. Tangga nada Cm Melodic
Pola dan Jarak : 1 – ½ – 1 – 1 – 1 – 1 – ½
Contoh Cm Melodic : C – D – D# – F – G – A – B – C


7. Tangga nada diminished
Pola dan Jarak : 1 – ½ – 1 – ½ – 1 – ½ – 1 – ½
Contoh tangga nada C harmonic : C – D – D# – F – F# – G# – A – B – C


8. Tangga nada dominant
Pola dan Jarak : 2 – 1½ –  2½
Contoh tangga nada C dominant : C – E – G – C 


Sekian dari tulisan aku tentang Belajar Mengenal Scale dan Tangga Nada guys, semoga aja bisa bermanfaat ilmu nya, dan kalau ada yang salah yaa di mohon maafkan dan dibenerin karena wajar aja, aku ini masih belajar hehehehe


2 komentar:

  1. Tolong sertakan referensi lengkapnya supaya suatu tulisan dianggap valid, sekaligus tolong sertakan nama yang mempostingnya jangan disembunyikan, terimakasih.

    BalasHapus